04
Jul
12

Rossi Menyetujui Perubahan Besar-Besaran di MotoGP

Rossi setuju aturan ECU diterapkan di MotoGP

Keputusan bagi perubahan besar-besaran di MotoGP mengenai peraturan teknis, , termasuk standar unit kontrol elektronik, ditunda akhir pekan lalu di Assen TT, mungkin untuk memungkinkan Dorna dan pabrikan untuk berembuk terlebih dahulu 😀

Pabrikan menentang keras gagasan mengenai ECU standar, yang akan menghilangkan kerja dari para teknisi dan mengurangi perkembangan teknologi di motor. Bos Dorna, Carmelo Ezpelata mengatakan bahwa standar ECU tersebut berguna dalam menghemat biaya serta menciptakan balapan yang lebih kompetitif dengan cara mengurangi gap antar tim.

Dalam hal ini Ezpelata memiliki sekutu alias Public Relation yang mendukung mandatnya membuat black box a : Valentino Rossi :mrgreen:

Tujuh kali Juara Dunia MotoGP.  Rossi menyatakan persetujuannya terhadap standar ECU itu kepada media Italia setelah TT Assen, bahwa black box seperti yang digunakan di F1 membuat balapan roda empat itu semakin menarik.

“Sampai beberapa tahun lalu, Formula One  terlihat buruk, dan sekarang kita dapat melihat balapan F1 yang semakin membaik,” kata Rossi. “Dengan aturan yang benar, (ini) dapat diubah dan unit (standar)  sepertinya merupakan ide yang baik.”

 


3 Tanggapan to “Rossi Menyetujui Perubahan Besar-Besaran di MotoGP”


  1. Juli 4, 2012 pukul 9:31 am

    wah, artikelnya belum kelar ya mbah??


Tinggalkan komentar


jarak pandang

  • 1.007.933

Instagram GML

Tidak ada gambar Instagram yang ditemukan.

Ikuti saya di Twitter

Kategori

Tulisan Terakhir