07
Mei
12

Rossi : Perubahan Akan Terjadi Di SIlverstone !

Berhasil finish ke posisi 7 – GP12 menuju “arah” yang benar.

gp lover’s — usai balapan, Rossi mengakui bahwa hasil yang diraihnya kali ini menggambarkan potensi maksimal yang bisa diraih Ducati untuk saat ini. Kendati demikian, pembalap 33 tahun ini masih tetap optimistis timnya mampu memperbaiki performa GP12 sehingga bisa meraih hasil lebih baik di seri-seri berikutnya. seperti yang kita lihat … Rossi tampil cukup baik pada seri ketiga MotoGP 2012 di Sirkuit Estoril. Mengawali balapan dari urutan sembilan, juara dunia sembilan kali ini berhasil memperbaiki posisinya dan finis di urutan tujuh. Ini merupakan hasil terbaik Rossi yang dalam sembilan bulan terakhir hanya mampu maksimal menembus delapan besar.

“Ini yang terbaik yang bisa kami lakukan hari ini”, ujar Rossi usai race di Estoril, posisi tujuh, lebih baik daripada race Qatar dan Jerez. “Saya senang akhirnya kami menuju arah yang benar, bandingkan dengan dua race pertama saya marah. Akhirnya kami dapat tampil lebih baik. Ini adalah fondasi menuju perkembangan selanjutanya”.

kejadian usai race estoril: Rossi di sambut “bak sang juara” yang sesungguhnya !!!

Berikut hasil wawancara Rossi bersama wartawan yang sempat mbah rekam.

Senang dengan akhir pekan ini?
“Ya, di race saya dapat memanfaatkan hasil sesi latihan. Saya tahu perkiraan apa akan terjadi dengan motor dan ban. Kami bekerja tanpa perubahan besar, saya start dengan baik dan bisa kembali ke posisi saya di lap-lap awal. Kisaran 1’38 adalah waktu yang  terus kami pertahankan. Saya mencoba mengejar Bautista, tapi tidak bisa”.

Ini dimulai dari sini?
“Pastinya, dan akan lebih mudah untuk race ke depan.  Meski kita tidak boleh menipu diri kita sendiri, bahwa masih banyak yang harus dibenahi.

Hari ini, apa kesulitan yang paling diderita?
“Di pertengahan trek. Di mana ada tiga akselerasi yang tidak bisa saya memaksimalkan power”.

Besok kita melakukan testing, apa yang mau dicoba?
“Kemarin saya berbicara dengan Filippo Preziosi, kami akan melakukan tes mesin baru yang memiliki penghantaran daya lebih mulus. Saya rasa itu tidak akan memecahkan semua masalah kami. Tapi bisa saja membantu”.

Apa ini benar-benar mesin baru?
“Tidak, untuk apa juga? karena pasti itu butuh waktu lama dan moga aja kami tidak memerlukannya. Saya tak tahu apa itu benar untuk membuat ulang mesin secara keseluruhan”.

Jika hasilnya positif, maka anda akan menggunakannya?
“Dengan adanya peraturan baru mengenai batasan mesin, saya rasa saya tak bisa menggunakannya pada race di Silverstone. Namun bila feedback yang dihasilkan positif, maka ada waktu bagi kami untuk membuat perubahan sebelum GP Inggris”.

Hasil hari ini apakah memberi anda semangat?
“Dalam hal ini, tidak. Bukan langkah maju dari sudut pandang mental, melainkan dari segi teknis”.

Dua minggu lagi kita akan berada di Le Mans. Di mana anda meraih podium satu-satunya tahun lalu di sana.
“Bagaimanapun, kita dapat podium itu karena yang lain membuat kesalahan. Kalau tidak saya hanya finish ke-5. Tapi saya suka trek itu, Ducati pun tampil bagus di situ. Kita lihat apa yang kita bisa lakukan di sana”.


4 Tanggapan to “Rossi : Perubahan Akan Terjadi Di SIlverstone !”


  1. 1 Yume
    Mei 7, 2012 pukul 7:03 am

    Silverstone kali mbah ga pake ‘r’ di belakangnya hehe…

  2. 3 ryo
    Mei 7, 2012 pukul 12:18 pm

    “Hasil hari ini apakah memberi anda semangat?
    “Dalam hal ini, tidak. Bukan langkah maju dari sudut pandang mental, melainkan dari segi teknis”.

    Dua minggu lagi kita akan berada di Le Mans. Di mana anda meraih podium satu-satunya tahun lalu di sana.
    “Bagaimanapun, kita dapat podium itu karena yang lain membuat kesalahan. Kalau tidak saya hanya finish ke-5. Tapi saya suka trek itu, Ducati pun tampil bagus di situ. Kita lihat apa yang kita bisa lakukan di sana”.
    pengakuan yg jujur… saluuud
    ttp semangat ross usaha keras pasti kan membawa hasil!,apapun kt org aq ttp mendukung muuuu

  3. Mei 13, 2012 pukul 8:01 pm

    dari foto terlihat juara sejatinya,, (y)


Tinggalkan komentar


jarak pandang

  • 1.007.863

Instagram GML

Tidak ada gambar Instagram yang ditemukan.

Ikuti saya di Twitter

Kategori

Tulisan Terakhir