10
Agu
12

Akhirnya Resmi Valentino Meninggalkan Ducati

Ducati resmi mengumumkan kerjasama dengan Rossi usai tahun ini

Resmi sudah saat pukul 09.04 waktu setempat Ducati memberikan pernyataan resmi bahwa Valentino Rossi akan meninggalkan mereka akhir musim ini (pengumuman resmi Yamaha diperkirakan tiba pukul 09.30 waktu setempat).

Pernyataan dari parikan Borgo Panigale adalah sebagai berikut :
“Selagi menunggu seri  MotoGP di Indianapolis tanggal 19 Agustus  ini, Ducati mengumumkan bahwa hubungan kontrak dengan Valentino Rossi akan berakhir pada musim kejuaraan dunia tahun 2012 ini”.

“Ducati mendoakan Valentino bisa berhasil dengan tantangan baru yang dihadapinya, sementara itu tim Ducati akan terus memberikan usaha terbaik guna memberikan perkembangan di sisa race yang ada hingga akhir musim”.

“Balapan itu selalu menjadi DNA di tubuh Ducati lebih dari sebelumnya ini merupakan bagian tak terpisahkan dari pengembangan produk dan imej Borgo Panigale. Audi akan berbagi kepada Ducati mengenai pendekatan strategis dan setuju dengan komitmen yang tumbuh untuk berkompetisi”.

Oleh karenanya setelah mencapai kesepakatan dengan Nicky Hayden, Ducati akan menuntuskan pekerjaan mengenai rider mana yang akan ambil bagian di musim 2013 mendatang, dan mereka percaya bahwa Ducati bisa bersaing di level tertinggi kejuaraan MotoGP.


2 Tanggapan to “Akhirnya Resmi Valentino Meninggalkan Ducati”


  1. Agustus 10, 2012 pukul 3:06 pm

    Apapun timnya, Valentino Rossi tetap seorang pembalap yg hebat 🙂

    http://www.bukuislamkita.com


Tinggalkan Balasan ke islandsapudi Batalkan balasan


jarak pandang

  • 1.007.843

Instagram GML

Tidak ada gambar Instagram yang ditemukan.

Ikuti saya di Twitter

Kategori

Tulisan Terakhir